Baru-baru ini saya membuka dokumen MS Word di MS Office 2007.
Ternyata secara otomatis, nama file yang saya buka tersebut
masuk dalam daftar "Recent Documents" .
Akhirnya setelah saya cari di Google, saya temukan cara untuk menghilangkan
nam file saya tadi dari daftar "Recent Documents".
Ada beberapa cara untuk menghapus daftar dokumen yang
terdaftar di "Recent Documents" pada MS Office 2007.
1. Melalui interface MS Office 2007
- Buka MS Word
- Klik tombol yang bulat di pojok kiri
- Klik Open
- Pada window "Open" pilih "Look in" , klik "My Recent Documents", kemudian klik Tools dan klik "Clear Document History"
2. Melalui Registry Editor
- Buka registry editor - Klik Start - Run - ketik Regedit, klik OK
- Di regedit, masuk ke bagian
- HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Office\12.0\Word\File MRU
Pada frame sebelah kanan adalah daftar file-file yang pernah di buka, tinggal pilih mana yang mau dihapus. Untuk MS Excel tinggal masuk ke bagian Excel.
3. Melalui Options ( cara ini tidak menghapus, cuma mengeset jumlah daftar yang ditampilkan)
- Buka MS Office / Excel.
- Klik tombol yang bulat di pojok kiri
- Klik Tombol Option di sebelah kanan bawah
- Klik "Advanced" di sebelah kiri
- Di frame sebelah kanan cari bagian "Display "
- Pada bagian "Show this number of Recent Documents:", ketik 0
- Klik OK.
No comments :
Post a Comment